Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

7 Fakta Tentang Neraka Itu kekal

7 Fakta Tentang Neraka itu kekal - Ada dua kekekalan yang diperhadapkan kepada manusia yaitu sorga kekal dan neraka kekal.

Neraka itu kekal

Dan ada dua tuan yang kepadanya manusia harus memilih untuk mengabdi, apakah Tuhan Yesus atau Iblis yang menjadi tuan.

Dalam Injil Matius 7:21 menjelaskan bahwa hanya dia yang melakukan kehendak Bapa di sorga yang akan masuk kedalam kerajaan sorga.

Orang yang melakukan kehendak Bapa berarti mereka yang menjadikan TUHAN sebagai majikan atau tuannya.

Mereka yang hanya berseru Tuhan, Tuhan tapi tidak melakukan kehendak Allah berarti yang menjadi tuan atau majikannya adalah iblis.

Tempat terakhir iblis dan semua pengikutnya adalah di neraka kekal. Matius 25:41,41. 

Bagaimana Alkitab menggambarkan mengenai neraka itu?

1. Lubang jurang maut. Why 9:1-2.

Jurang yang dalam seolah tak berdasar, atau disebut juga jurang keputusasaan (dari kata Yunani abussos). 

Dari tempat itu keluarlah asap seperti dari tungku yang besar yang dapat menyebabkan matahari dan angkasa menjadi gelap.

2. Lautan api yang menyala-nyala oleh belerang. Why 19:20; 20:10,14-15; 21:8.

Lautan api adalah gambaran dari perapian yang luas tempat Iblis, antikrist dan nabi palsu dan semua pengikutnya termasuk orang yang tidak percaya yaitu yang namanya tidak terdapat dalam kitab kehidupan, mereka menjalani penyiksaan siang malam.

3. Api yang kekal, Api yang tak terpadamkan, Dapur api. Mat 25:41; Mat 3:12; Mat 13:41-42. Mrk 9:43-48

Ditempat itu dikatakan ulatnya tidak akan mati dan apinya tidak akan padam. Hal ini menunjukkan bahwa mereka yang masuk kesana tidak akan mati oleh karena api, tapi siksanya api itu akan terasa secara kekal.

4. Lembah ratapan dan kertak gigi,  Mat 13:41-43. Luk 13:28. 

Gambaran tangisan kepedihan, kemarahan, dan penyesalan yang sangat, tanpa bisa diubah kembali.


5. Kegelapan yang paling gelap, Mat 8:12, Mat 22:13. 2Pet 2:17, Yud 1:13.

Itulah tempat yang menyeramkan, suram dan menyedihkan tidak ada lagi harapan didalamnya semua gelap.

6. Hukuman kebinasaan selama-lamanya, 2Tes 1:9.

Dijauhkan dari hadirat Tuhan dan dari kekuatan kemulianNya. Keterpisahan dari Tuhan jelas adalah kebinasaan kekal, hanya dalam persekutuan dengan Tuhan saja manusia memiliki hidup yang kekal.

7. Neraka adalah suatu tempat dialam semesta bagi yang jahat manusia dan malaikat. Wahyu 14:9-11, Yesaya 65:17.

Neraka adalah suatu tempat yang nyata, neraka adalah tempat penderitaan dan penyiksaan kekal. Mereka yang masuk kedalamnya akan terkunci selamanya disana.

Jadi Alkitab menunjukkan bahwa neraka adalah sesuatu yang nyata walaupun Alkitab tidak memberikan keterangan yang jelas dimana neraka itu berada. 

Semua bentuk pengungkapan yang telah kita lihat diatas menunjukkan bagaimana neraka itu. Neraka adalah tempat penghukuman dan penyiksaan kekal bagi iblis, setan dan semua pengikutnya.